Total Pageviews

Thursday, July 30, 2015

Alhamdulillah Menang Kuis Ramadhan #2 Big Tv

Habis menang Kuis #DiarySally dan dapat PasalEmpat warna Oranye dari +Ukhti Sally dan @hijabsallyheart, aku jadi ketagihan ikutan kuis yang dibagikan lewat media sosial twitter.

Awalnya sempat kecewa karena tidak menang Kuis Ramadhan #1 Big Tv. Tapi tetap aja usaha untuk ikutan kuis lainnya.

Alhamdulillah, aku jadi salah satu pemenang Kuis Ramadhan #2 yang diselenggarakan oleh BIG TV. Mungkin bagi beberapa orang, hadiah ini tidaklah seberapa berdasarkan nilai mata uang. Namun, bagi beberapa orang juga (termasuk saya) pasti senang diberikan hadiah, sekecil apapun hadiah itu, atau semurah apapun harganya hadiah itu.





25 Juni 2015, aku resmi mengikuti Kuis Ramadhan #2 yang diadakan oleh BIG TV. Setelah mengisi biodata (yang terdiri dari No. ID Pelanggan, Nama Pelanggan, email, no. hp dan alamat), BIG TV meminta peserta untuk menjawab dua pertanyaan.

Pertanyaannya sebagai berikut :
1. Menceritakan pengalaman puasa yang paling berharga dengan menulis minimal 100 kata
2. Menuliskan channel favorit di BIG TV

Jawabanku atas pertanyaan di atas sebagai berikut :
1.
Sejak kecil, orang tua saya selalu memberikan makanan buka puasa yang istimewa. Itu mereka berikan demi penghargaan terhadap anak-anak yang telah berpuasa. Menu buka puasa spesial saya ketika itu, antara lain kolak, sop buah, es buah, pempek dan makanan lainnya. Sehingga menu berbuka puasa saya biasanya lebih dari dua macam. Termasuk banyak untuk menu buka puasa. Namun, ketika saya telah menikah. Suami saya mengajak berbuka puasa secara sederhana. Dia mengajarkan inti Ramadhan yang sesungguhnya pada saya. Ramadhan bukanlah tentang menu berbuka puasa yang wah. Namun, Ramadhan lebih fokus pada pemahaman tentang mengontrol hawa nafsu, belajar memahami kesulitan yang dirasakan pada sahabat kita yang kurang mampu. Dan suami saya menjalankan ajaran Rasulullah. Dia tak pernah meminta menu berbuka puasa yang ribet. Dia pun mengajarkan saya menu berbuka puasa ala Rasul, yaitu cukup tiga butir buah kurma dan air putih. Sungguh suami saya telah mengajarkan kesederhanaan Rasul. Dan itu adalah pengalaman puasa yang paling berharga bagi saya.

2. Fox Channel





02 Juli 2015, dapat email pemberitahuan dari big tv bahwa saya menjadi salah satu pemenang Kuis Ramadhan #2 yang diselenggarakan oleh big tv melalui jejaring sosial twitter.

08 Juli 2015, big tv mengirimkan email bahwa hadiah baru dapat dikirim per tanggal 27 Juli 2015.



30 Juli 2015 hadiah diterima di Kantor.

Berikut penampakannya :

Hadiah Kuis Ramadhan #2 Big Tv disponsori oleh HBO.
 Awalnya sempat kaget lihat di atas meja kok ada paket yang ukurannya besaaaaarr. Langsung tahu dari bungkusnya kalo itu dari Big Tv. Hadiah yang ditunggu-tunggu dan ukurannya di luar perkiraan.


 Waktu dibongkar, meja kerja sampe penuh sesak karena hadiah. Hadiahnya berbagai jenis, mulai dari buku, pena, gantungan kunci, pin, bantal mobil, handphone organizer (hpo), bola, sticky notes, clear sleeves (sejenis map), scarf, tas dan sajadah lipat. Paling takjub dengan sajadah lipatnya, teman-teman kantor sampe heboh lihat hadiah dari big tv ini.
Muka kegirangan karena akhirnya hadiahnya sampe juga. Teman sebelah sampe bilang mau bantuin foto. Alhamdulillah. Semoga jadi amal untuk big tv.

Sekali lagi terima kasih atas hadiahnya.

No comments: